Siapa sih yang tidak kenal dengan sebuah pulau indah yang bernama Bali? Ya, sudah tidak perlu dipertanyakan lagi tentang keindahan yang tersaji di bumi Bali. Bahkan, keindahan bumi Bali ini sampai tersohor ke berbagai belahan negara. Dengan demikian, maka tak heran jika Bali dinobatkan sebagai salah satu pulau terindah yang ada di Indonesia. Selain terkenal dengan keindahan alamnya, Bali juga terkenal dengan restoran-restorannya yang menyuguhkan konsep kolam renang yang sangat indah. Tanpa banyak panjang lebar lagi, inilah 3 restoran dengan konsep kolam renang paling nge-top di Bali :
- Blue Heaven
Restoran dengan konsep kolam renang paling ngetop di Bali yang pertama adalah Blue Heaven. Resto mewah yang satu ini berlokasi di Jl. Uluwatu, Kuta Selatan, Kabupaten badung, Bali 80361. Saking indahnya, restoran Blue Heaven ini kerap dijadikan tempat Weeding lho. Berbicara soal Blue Heaven Bali harga Rp 100 ribu untuk biaya berenangnya saja. harga tersebut sudah termasuk handuk sewaan dan sebuah sofdrink. Ada juga menu makanannya seperti grill chicken breast seharga Rp 105.000, beef cheese burger Rp 95.000, BBQ pork spare rib Rp 150.000, dan pepperoni pizzza Rp 85.000.
- Vertical Point The Akmani Legian
Restoran dengan konsep kolam renang paling ngetop di Bali yang kedua adalah Vertical Point The Akmani Legian. Restoran ini benar-benar menyuguhkan pemandangan yang sangat memukau. Maka tak heran jika Vertical Point tidak pernah sepi dari pengunjung, baik itu oleh turis asing maupun turis lokal. Harga makanan disini mulai dari Rp 60.000 sampai Rp 200.000, sedangkan harga birnya mulai dari Rp 35.000 sampai Rp 300.000. Jika anda ingin mengunjungi Vertical Point, anda bisa menemuinya di Jl. Raya Legian No. 91, Legian, Kuta.
- La Joya
Restoran dengan konsep kolam renang paling ngetop di Bali yang terakhir adalah La Joya. Pada menu minuman dan makanannya dimulai dengan harga Rp 50.000 sampai dengan Rp 250.000, sedangkan untuk akses kolam renangnya gratis. Resto La Joya ini berlokasi di Jl. Pantai Balangan, Jimbaran, Kuta Selatan.
Itulah 3 restoran yang mengusung konsep kolam renang paling ngetop di Bali. Bagaimana, apakah anda ada rencana untuk berlibur di salah satu dari ketiga resto tersebut?